LIFESTYLE

Temukan Passion-mu

Selasa, 24 Mei 2016
Temukan Passion-mu

Bisa belajar dan bekerja sesuai passion adalah sebuah keuntungan besar. Tapi, terkadang hal ini tidak terwujud karena kamu tidak atau telat tahu minat dan bakatmu. Karena itu, dari sekarang coba kamu cermati kebiasaanmu sehari-hari, dari situ kamu bisa menilai arah passion-mu.

Untuk mengetahuinya, coba lingkari penyataan yang sesuai dengan diri kamu.

  1. Saya sudah bisa menikmati “me time” hanya dengan sebuah buku.
  2. Tak sulit melakukan perhitungan di luar kepala.
  3. Olahraga menjadi kegiatan rutin, bahkan saya menguasai salah satu cabangnya.
  4. Saya pandai mengikuti alunan nada.
  5. Dibanding menonton TV, saya lebih suka mendengar radio.
  6. Paling senang bila mengerjakan soal teka-teki.
  7. Langsung bete bila disuruh diam dan menunggu terlalu lama.
  8. Mudah bagi saya menemukan kunci nada suatu lagu.
  9. Bagi saya, Scrabble adalah permainan yang sangat menarik.
  10. Satu kegiatan favorit saya adalah bereksperimen dan mengeksplorasi banyak hal. 
  11. Menjahit atau merajut, saya selalu tertarik untuk mencobanya.
  12. Mendengarkan musik adalah stress release.
  13. Teman selalu senang mendengar bagaimana saya merangkai kata saat sedang menasehatinya.
  14. Kalau diajak outbound, saya langsung semangat!
  15. Saya lebih suka berbicara sambil menggerakan tangan.
  16. Hanya butuh waktu sebentar untuk mempelajari sebuah alat musik.
  17. Dari dulu saya paling senang pelajaran bahasa asing atau sejarah.
  18. Saya sering menemukan kesalahan konsep berpikir orang lain.
  19. Berkoordinasi dengan orang lain merupakan hal yang mudah.
  20. Music is my life.

 

Cek Jawabanmu!

Pintar Berbahasa: 1, 5, 9, 13, 17  

Selalu pandai dalam merangkai kata, baik melalui tulisan maupun perkataan. Waktu senggang pun banyak kamu habiskan dengan membaca. Menjadi jurnalis atau pengacara akan sesuai menjadi profesimu. 

Pintar Berlogika: 2, 6, 10, 14, 18

Soal berhitung, membuat analogi, dan mengumpulkan data, kamu memang ahlinya. Rasanya geregetan saja, saat ada masalah yang tak terpecahkan secara logis. Tak heran deh bila kelak kamu menjadi seorang ilmuwan, akuntan, atau programmer yang hebat.

Pintar Gerak Tubuh (Kinestetik): 3, 7, 11, 15, 19

Lelah rasanya mendengar teori, langsung praktik sajalah. Kamu selalu suka aktivitas yang membuat hampir seluruh tubuhmu bergerak. Penari atau atlet bakal cocok banget nih, jadi profesimu.  

Pintar Bermusik: 4, 8, 12, 16, 20

Menikmati, membedakan, bahkan menggubah musik selalu menjadi hal yang menyenangkan bagi kamu. Tak heran kamu pandai memainkan setidaknya satu alat musik dan cepat menghapal sebuah lagu. Sudah siap nih, jadi musisi terkenal?